Katapublik Sumut, Setelah melakukan pendaftaran sebagai Bakal calon Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut), bersama Balon Gubernur Sumut Edi Rahmayadi ke kantor KPU Sumut, Hasan Basri Sagala menyempatkan diri Pulang Kampung untuk melakukan Ziarah ke Makam Orang Tuanya yang berada di Kota Pinang kabupaten Labuhanbatu selatan (Labusel), Sumut. Minggu, (01/8/2024).
Bukan hanya ke Makam orang tuanya saja, Hasan Basri juga tidak lupa berziarah ke beberapa Makam Leluhur dan Para Tokoh Pemekaran Labusel dilakukannya. Hal tersebut diimaninya, sebagai bentuk rasa kepeduliannya terhadap perjuangan yang telah dilakukan untuk membangun perubahan yang ada di Kabupaten Labusel tersebut.
Setelah itu, Hasan Basri Sagala juga menyambangi beberapa Sanak Family, Kerabat dan Tuan Guru untuk mendoakan supaya bisa menang dan dukungan moril serta penyemangat melaksanakan perjuangan yang cukup besar pada kontentasi Politik yang akan datang.
Pada momentum ini, beliau menyempatkan pulang Kampung dan juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi kepada teman-temannya sewaktu masa SMA dulu, tepatnya alumni SMA Negeri 1 Kota Pinang angkatan 95 yang bertempat di Cafe 77 Kota Pinang.
Dalam pertemuan tersebut, Hasan Basri Sagala lebih banyak mengenang Nostalgia di masa SMA dan sekaligus memohon do’a restu dukungan agar niatnya mencalonkan diri sebagai Balon Wakil Gubernur Sumut, dapat terwujud dengan meraih kemenangan.
Hasan Basri Sagala berharap, kepada Masyarakat Sumut, secara umum dan terkhusus masyarakat Labusel yang Dia cintai, untuk dapat sepenuhnya dapat mendukungan mereka Pada pilkada Gubernur yang akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024 mendatang. Dengan tetap mengharapkan doa dan dukungan masyarakat, agar Paslon Edi Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala dapat meraih kemenangan 1 (Satu) putaran saja.
“Saya Pulang Kampung ini adalah yang Pertama karena kemarin kami sudah mendaftarkan ke KPU Sumut dan dilanjutkan pemeriksaan Kesehatan, lalu tentu saya harus melakukan yang pertama Pulang Kampung dulu berziarah meminta restu orang tua.
Sementara, salah satu teman Alumni SMA Negeri 1 Kota Pinang, Mayanti pada kesempatan itu menyatakan, sangat mendukung sepenuhnya Hasan Basri Sagala yang berpasangan dengan Edi Rahmayadi sebagai Balon Gubernur dan Balon Wakil Gubernur Sumatera Utara Periode 2024-2029.
Sederetan kunjungan yang telah dilakukan Hasan Basri Sagala, mendapatkan Simpati dari warga Labusel, sebab beliau salah Satu Putra terbaik Labusel yang di pinang oleh Edi Rahmayadi sebagai pasangan dalam Pilgubsu mendatang.