Masyarakat Harus Tau, Baiar BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Melalui Agen BRILINK

banner 120x600

Katapublik Labusel, Agen Brilink bersama BPJS Ketenagakerjaan Labuhanbatu Selatan Adakan sosialisasi dan bahas program manfaat BPJS. Acara berlangsung khidmat dikantor BPJS Ketenagakerjaan di Jalinsum Bedage, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Hal itu dikatakan Pimpinan Cabang BRI Branch Office Kotapinang Triyono Priyosaputro kepada wartawan. “Kemarin kita bersama Agen Brilink dan BPJS Ketenagakerjaan sosialisasi perihal manfaat dari BPJS”, ujarnya

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Labuhanbatu Selatan, melalui Stafnya Raja Simatupang mengatakan, bahwa BPJS terus berinovasi dengan menghadirkan layanan yang lebih dekat dengan para pekerja. Agen BRILink yang dioptimalkan sebagai salah satu kanal pembayaran iuran BPJS Ketenagakerjaan.

“Bukan tanpa alasan, kerja sama ini dilakukan karena Bank BRI Branch Office memiliki banyak agen BRILink yang tersebar hingga ke pelosok kelurahan dan desa di Kabupaten Labuhanbatu Selatan”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Raja Simatupang menambahkan, Agen BRILink ini kan pekerja. Ada kegiatan ekonomi dan mereka itu sudah menjadi kanal bayar kita. Sehingga peserta BPJS Ketenagakerjaan bisa membayar melalui kanal agen BRILink.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *